Detail Cantuman
Advanced Search
KTI
Beberapa Determinan Yang Berhubungan Dengan Pernikahan Usia Muda Di Desa Sikapat Kecamatan Sumbang Kabupaten Banyumas Tahun 2014
BEBERAPA DETERMINAN YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERNIKAHAN USIA MUDA DI DESA SIKAPAT KECAMATAN SUMBANG KABUPATEN BANYUMAS TAHUN 2014
xiv + 70 hal + 7 tabel + 2 bagan + 4 diagram + 10 lampiran
ABSTRAK
Latar Belakang: Pernikahan usia muda berimplikasi pada peningkatan jumlah ibu melahirkan pada usia yang sangat muda dan pada akhirnya meningkatkan risiko kematian Ibu. Kecamatan Sumbang merupakan peringkat ke-2 dengan PUS di bawah 20 tahun yaitu sejumlah 397 PUS setelah KecamatanCilongok. Desa Sikapat merupakan salah satu dari 19 Desa di Kecamatan Sumbang dengan 19 PUS untuk pernikahan kurang dari 20 tahun pada tahun 2012.
Tujuan Penelitian: Mengetahui beberapa determinan yang berhubungan dengan pernikahan usia muda di Desa Sikapat Kecamatan Sumbang Kabupaten Banyumas.
Metode Penelitian: Penelitian ini merupakan penelitian survey analitik dengan rancangan cross sectional. Sampel penelitian ini adalah orang tua yang menikahkan anaknya pada tahun 2011-2013 sebanyak 58 orang. Analisa data menggunakan uji Chi Square.
Hasil Penelitian: Responden mayoritas berpendidikan dasar (67,2%). Status ekonomi orang tua mayoritas tinggi (63,8%). Sikap orang tua mayoritas baik (39,7%). Orang tua mayoritas menikahkan anaknya pada usia muda (58,6%). Ada hubungan yang signifikan antara pendidikan dengan pernikahan usia muda (p= 0,000). Ada hubungan yang signifikan antara status ekonomi dengan pernikahan usia muda (p = 0,000). Ada hubungan yang signifikan antara sikap orang tua dengan pernikahan usia muda (p = 0,001). Faktor yang paling dominan berhubungan dengan pernikahan usia muda di Desa Sikapat Kecamatan Sumbang Kabupaten Banyumas tahun 2014 adalah pendidikan.
Kesimpulan: Pendidikan, status ekonomi, dan sikap orang tua berhubungan dengan pernikahan usia muda di Desa Sikapat Kecamatan sumbang Kabupaten Banyumas.
Kata Kunci : Pendidikan, status ekonomi, sikap orang tua, pernikahan usia muda
Pustaka : 28 (2005-2013)
Ketersediaan
C. 2584 | R 150 C. 2584 | perpustakaan Institusi | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
R 150 C. 2584
|
Penerbit | AKBID YLPP : Purwokerto., 2014 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
150
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain