No image available for this title

KTI

Pengaruh waktu Pemasangan IUD Post Plasenta Dengan Keadian Ekspulsi Pada Akseptor KB IUD Di Wilayah Puskesmas Purworejo klampok I Tahun 2013



PENGARUH WAKTU PEMASANGAN IUD POST PLASENTA DENGAN KEJADIAN EKSPULSI PADA AKSEPTOR KB IUD DI WILAYAH PUSKESMAS PURWAREJA KLAMPOK 1 TAHUN 2013

xvii + 63 hal + 3 tabel + 2 gambar + 8 diagram + 10 lampiran


ABSTRAK

Latar Belakang: Indonesia merupakan negara dengan jumlah penduduk besar. Tingginya laju pertumbuhan penduduk mengakibatkan pengangguran, kualitas SDM menurun, kejahatandan lain-lain yang bisa memberikan dampak negatif khususnya kesejahteraan kaum wanita. Perlu partisipasi masyarakat dalam program KB dan penundaan usia perkawinan untuk menekan laju pertumbuhan penduduk.Salah satunya menggunakan metode KB IUD post plasenta.Angka kejadian ekspulsi IUD post plasenta di Puskesmas Purwareja Klampok 1 cukup tinggi.Salah satu faktor yang menyebabkan ekspulsi tersebut karena waktu pemasangan yang tidak tepat.
Tujuan: Mengetahui pengaruh waktu pemasangan IUD post plasenta dengan kejadian ekspulsi di Puskesmas Purwareja Klampok 1.
Metode Penelitian: Penelitian ini merupakan penelitian observasional dengan pendekatan cross sectional. Sampel penelitian adalah akseptor KB IUD post plasenta di wilayah Puskesmas Purwareja Klampok 1 Tahun 2013 sebanyak 56 orang. Analisa menggunakan distribusi frekuensi dan uji Chi Square.
Hasil Penelitian: (71,4) responden berumur 20-35 tahun, (48,2%) responden multipara, (56,9%) responden mempunyai riwayat pernah menggunakan kontrasepsi suntik, (85,7%) responden bersalin secara normal, (78,6%) responden melahirkan di rumah sakit, (78,6%) responden mendapatkan pemasangan IUD pada > 10 menit setelah plasenta lahir, (80,4%) responden mengalami ekspulsi IUD dengan 26,7% ekspulsi pada hari-17 pasca pemasangan.Uji statistik didapatkan nilai Chi Square (?2) sebesar 50,19 dengan Fisher?s Exact Test didapatkan nilai p value sebesar 0,000. Ada pengaruh waktu pemasangan IUD post plasenta dengan kejadian ekspulsi.
Kesimpulan: Waktu pemasangan berpengaruh pada kejadian ekspulsi.
Saran: Puskesmas: meningkatkan program IUD post plasenta yang sudah berjalan, Responden: meningkatkan informasi tentang IUD post plasenta dari tenaga kesehatan maupun sumber informasi lain, Peneliti lain: melakukan penelitian lebih lanjut mengenai alat kontrasepsi IUD post plasenta dengan variabel penelitian yang berbeda.

Kata Kunci : Waktu pemasangan IUD post plasenta, kejadian ekspulsi
Pustaka : 28 (2005-2013)


Ketersediaan

C. 2521perpustakaan InstitusiTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
R 613 C. 2521
Penerbit AKBID YLPP : Purwokerto.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
613
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya