Detail Cantuman
Advanced Search
KTI
Hubungan Frekuensi Aktivitas Seksual Dengan Kehamilan Serotinus Di RSU Harapan Ibu Purbalingga Tahun 2013
HUBUNGAN FREKUENSI AKTIVITAS SEKSUAL DENGAN KEHAMILAN SEROTINUS DI RSU HARAPAN IBU PURBALINGGA
xvi+ 62 halaman+ 4 tabel + 2 bagan+ 5 diagram + 11 lampiran
ABSTRAK
Latar Belakang : Kehamilan lewat waktu merupakan salah satu kehamilan yang beresiko tinggi, dimana dapat terjadi komplikasi pada ibu dan janin. Kehamilan umumnya berlangsung 40 minggu atau 280 hari dari HPHT (hari pertama haid terakhir). Data statistik menunjukkan angka kematian dalam kehamilan lewat waktu lebih tinggi dibandingkan dengan kehamilan cukup bulan. Berhubungan seks ketika hamil dapat membantu kelancaran proses persalinan. Saat berhubungan seks, prostaglandin yang dikeluarkan sperma dapat mengakibatkan kontraksi dan mempercepat persalinan. Maka dianjurkan untuk berhubungan seksual saat hamil agar tidak terjadi serotinus.
Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan frekuensi aktivitas seksual dengan kehamilan serotinus di RSU Harapan Ibu Purbalingga tahun 2013.
Metodologi Penelitian : Metode Penelitian yang digunakan adalah metode survey analitik dengan menggunakan pendekatan case control. Sampel yang digunakan sebanyak 90 responden, yang diampil secara total sample dan random sample. Penelitian ini menggunakan chi squqre.
Hasil : Hasil analisis bivariat dengan menggunakan uji chi square diperole hnilai chi square= 21,093 dan nilai p= 0,000. Nilai p= 0,000 yang lebih kecil dari ?= 0,05 dan Ho di tolak artinya ada hubungan antara frekuensi aktivitas seksual dengan kehamilan serotinus di RSU Harapan Ibu Purbalingga Tahun 2013 atau hipotesis penelitian diterima.
Kesimpulan : Terdapat hubungan antara frekuensi aktivitas seksual dengan kehamilan serotinus di RSU Harapan Ibu Purbalingga tahun 2013.
Saran : Rumah sakit hendaknya mengadakan kelas khusus untuk ibu hamil dan membuat leflet tentang hubungan seksual selama hamil atau pencegahan serotinus.
Kata kunci : Frekuensi aktivitas seksual, Kehamilan serotinus.
Sumber : 22sumber (tahun 2002-2012).
Ketersediaan
C. 2376 | 618 | perpustakaan Institusi | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
R.618 C.2376
|
Penerbit | AKBID YLPP : Purwokerto., 2013 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
618
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain